.

.
» » » Bupati SWM Lantik 50 Pejabat Eselon II, III Dan IV Serta 63 CASN Jadi ASN Talaud

Talaud, RedaksiManado.Com—Bupati Sri Wahyumi Maria Manalip melantik 14 pejabat tinggi pratama dan 35 pejabat eselon III dan IV di Lingkungan Pemkab, di Aula Setkab, Selasa (28/2) kemarin, mulai pukul 11.00 Wita.
Manalip berharap, setiap Aparatur Sipil Negara (ASN) mampu menjalankan tugas yang diberikan. Demikian juga pejabat harus disiplin dan maksimal. Mengutamakan kepentingan bersama serta mampu mengayomi staf yang ada.
Selalu taat pada aturan dan perundang-undangan, jujur, dan disiplin. “Kepada pegawai yang telah pensiun diucapkan terima kasih atas pengabdian diri terhadap negara. Kiranya, setelah ini dapat terus bersama mendukung program-program pemerintah," ujarnya.
Manalip menambahkan, setiap kepala SKPD harus mampu membuat suasana kondusif di kantor. Agar seluruh pegawai bisa menciptakan dan meningkatkan produktifitasnya.
Kepala dinas juga harus pintar dan memiliki inovasi demi mendorong Talaud lebih baik ke depan. Bagi para pejabat tinggi pertama yang belum dilantik atau masih pelaksana tugas, kiranya jangan putus asa dan terus berbenah diri. Uji kompetensi diperlukan. Namun terpenting adalah kesiapan diri.
“Tidak boleh kecewa bila ada yang naik dan turun. Sebab semua dinilai kinerjanya. Kepada para ASN, jika ada kebijakan dari kepala SKPD yang melanggar aturan dan membawa-bawa nama bupati, silakan laporkan. Harus ada keterbukaan,” tambahnya.
Diketahui, acara pelantikan tersebut dirangkaikan pengambilan sumpah atau janji ASN. Serta penyerahan surat keputusan Bupati Kepulauan Talaud tentang pengangkatan 63 calon ASN menjadi ASN
  • Drs Alex Sahadula                           Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setkab
  • Dr Yohanis B.K Kamagi                  Kepala Kesbangpol
  • Djodi Taasiringan                             Asisten Administrasi Umum Setkab
  • Drs L.D.H Bawiling                           Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan
  • Isak Tamaroba                                   Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM
  • Drs Melksion Saweduling            Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah
  • Tony Gagola                                       Asisten Ekonomi dan Pembangunan Setkab
  • Abner Edam                                       Kepala Dinas Satuan Polisi Pamong Praja
  • Ir Nelson Udang                               Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah
  • Ronald Izak                                         Kadis Pariwisata dan Kebudayaan
  • Jauhari Gumolung                           Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang
  • Dra Jety Magensa                            Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman
  • Ir Leida Dachlan                                Kepala Dinas Perikanan
  • Royke Larinse                                    Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik
  • C.H.V Lalompoh                               Batas Usia Pensiun                                                                             ***{SS}

Admin RMC , 3/01/2017

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama