.

.
» » » Buka Workshop Kehumasan Pemprov, Kandouw Beberkan Peran Strategis Humas

SULUT, RedaksiManado.Com - Wakil Gubernur Sulawesi Utara Drs Steven Kandouw menegaskan peran strategis humas adalah untuk menjembatani hubungan antara pemerintah dan masyarakat melalui program dan capaian kinerja pemerintah. Penegasan ini disampaikan Kandouw saat membuka Workshop Kehumasan yang di Gelar Biro Protokol Kerjasama dan Komunikasi Publik (PKKP) di Hotel Gran Puri Rabu (24/05).

Lebih lanjut Kandouw menerangkan Humas merupakan show window nya Pemerintah Daerah, melalui Humas usaha-usaha dalam pencapaian visi dan misi pemerintah daerah dapat disebarluaskan.  "Jangan ada Humas Pemda yang melakukan pemberitaan atau penyebarluasan informasi yang sifatnya memecah persatuan kesatuan atau mengganggu stabilitas di daerah" tegasnya didampingi Kepala Biro Protokol, Kerjasama dan Komunikasi Publik dr Bahagia R. Mokoagow.

Kandouw yang berbicara diahadapan kurang lebih 100 orang dari kalangan humas kabupaten/kota, TNI-POLRI Kejaksaan, instansi vertikal lainnya serta SKPD Pemprov juga menyoroti Peran Media Online, Media Sosial yang disalahgunakan melalui pemberitaan yang faktanya dipelintir serta menggiring opini yang sifatnya negatif sehingga secara tidak langsung berimbas pada pembentukan citra pemerintah. Untuk mensiasati hal ini dibutuhkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas serta memiliki Integritas yang tinggi dalam menjalankan fungsi-fungsi kehumasan.

Untuk itu melalui Workshop Kehumasan ini Kandouw berharap Aparatur Sipil Negara Pengelola Kehumasan dapat ditingkatkan kapasitasnya sekaligus menjadi ajang berbagi gagasan serta inovasi yang kesemuanya dimanfaatkan untuk menunjang peran kehumasan di daerah.

Adapun pembicara dalam workshop kehumasan tersebut yakni Adri Indrawan menyampaikan materi tentang peran pemerintah dalam kehumasan dan Berlin Sinaga yang menyampaikan informasi tentang dasar-dasar jurnalistik. Pada kesempatan ini juga turut diserahkan Sertifikat kepada Perwakilan  Peserta oleh Kabag Humas Pemprov Sulut, Roy RL Saroinsong SH sekaligus menutup seluruh rangkaian Workshop Kehumasan 2017 ini. (HanTam)

Redaksi Manado 2017 , 5/24/2017

Penulis: Redaksi Manado 2017

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: