.

.
» » » Musrenbang Kabupaten Minahasa Rumuskan Pembangunan Tahun 2018

Minahasa, RedaksiManado.Com – Merumuskan Pembangunan tahun 2018 mendatang, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa, melalui Badan Pengembangan Penelitian Pembangunan Daerah (Bappelitbangda), menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) tingkat Kabupaten, bertempat di aula Pusgiat Tondano, Kamis (30/03).
Dalam Musrembang RKPD tahun 2018 yang sebelumnya telah dibuka Wakil Bupati Minahasa Ivan SJ Sarundajang ini, juga dihadiri Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow MSi, serta dihadiri pula oleh Damdim 1302 Letkol Inf Jubert Nixon Purnama STh, Kepala Kejari Tondano yang diwakili Kasi Pidsus Debby Kenap SH, Ketua Komisi I DPRD Minahasa Oklen Waleleng SH MH, Sekretaris Daerah Minahasa Jeffry Robby Korengkeng SH MSi, Ketua TP-PKK Minahasa Dr Olga-Sajow-Singkoh MHum, Ketua Dharma Wanita Persatuan Minahasa Seeve Korengkeng-Warouw SE, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Dr Denny Mangala SH MSi, Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Dr Wilford S Siagian MA, para Kepala Perangkat Daerah, Kepala Bagian, Camat, para Akademisi, Tokoh Masyarakat, Asosiasi Profesi, LSM dan Organisasi Masyarakat.
Hadir sebagai narasumber Kepala Bappelitbangda Minahasa Drs Hanes Donald E Wagey MBA, serta Staf Khusus Bupati Minahasa Bidang Perencanaan dan Pembangunan Ir Moudy Rondonuwu MT dan Ketua DPRD Minahasa James Rawung SH.
Tema dan prioritas pembangunan RKPD Kabupaten Minahasa tahun 2018 ini yakni, Peningkatan Pembangunan Manusia Minahasa Melalui Percwpatan Penyediaan Infrastruktur Dasar, Pengelolaan Lingkungan Hidup Berkelanjutan, Perwujudan Kedaulatan Pangan, Penanggulangan Kemiskinan, Peningkatan Investasi Ekonomi dan Optimalisasi Pembangunan Desa.
Kepala Bappelitbangda Minahasa Donald Wagey dalam laporannya mengatakan, tujuan dari Musrembang ini untuk membahas RKPD 2018, dalam rangka menyelaraskan prioritas dan sasaran pembangunan daerah Minahasa, dengan arah kebijakan, prioritas dan sasaran pembangunan daerah Provinsi Sulut.
“Musrenbang ini juga untuk mengklarifikasi usulan program dan kegiatan yang telah disampaikan masyarakat kepada Pemkab Minahasa, pada Musrembang RKPD tingkat Kecamatan. Kemudian, untuk mempertajam indikator kinerja program dan kegiatan prioritas daerah dan menyepakati prioritas pembangunan daerah serta program dan kegiatan prioritas daerah,” tukas Wagey.
Semnetara, Bupati JWS dalam sambutannya mengatakan, tahun 2018 adalah tahun terakhir kepemimpinan dirinya bersama Wabup Ivansa periode 2013 -2018. Pada setiap tahun dikatakan JWS, pihaknya telah berupaya semaksimal mungkin menyelenggarakan pembangunan yang pro rakyata untuk mensejahterahkan masyarakat atau mengentaskan kemiskinan.
“Momentum penyelenggaraan forum Musrenbang RKPD adalah untuk mengkoordinasikan, mengintegrasikan, mensinergikan dan menyinkronisasikan semua rancangan RKPD untuk menetapkan berbagai program kegiatan yang telah dirumuskan secara akurat dan strategis dengan memperhatikan landasan perencanaan pembangunan menjadi acuan penetapan penganggaran di tahun 2018 yaitu dalam penyusunan KUA/PPAS hingga rancangan APBD,” terang JWS.
Menurutnya, dalam penyusunan rencana program ini, pihak terkait harus berpikir realistis untuk pemerataan pembangunan dan meningkatkan potensi daerah sehingga tercipta pembangunan secara merata. Dirinya meminta ASN agar meningkatkan pengabdian dan kemampuan dalam mengemban tugas dan tanggungjawab dengan didukung adanya persamaan visi dan persepsi diseluruh jenjang satuan kerja.
“Setiap tahun selalu ada perubahan kebijakan untuk di implementasi ke APBD Pemerintah. Prioritas program Pemprov Sulut untuk menyentuh masyarakat dalam pengentasan kemiskinan dengan meningkatkan SDM masyarakat yaitu kualitas hidup masyarakat dan kesejahteraan masyarakat. Untuk itu, dengan Musrenbang ini diharapkan akan mendorong mempercepat pertumbuhan di Minahasa. Masukan-masukan kita bersama menjadi sangat berarti dalam mencapai keberhasilan pemerintahan,” pungkas JWS, sembari menutup acara ini secara resmi yang kemudian ditandai dengan penandatangan berita acara kesepakatan Musrenbang oleh perwakilan sejumlah pihak yang telah ditunjuk.(Angel)




Angel Mendur , 3/31/2017

Penulis: Angel Mendur

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: