.

.
» » Bantu Study Untuk Mahasiswa, Rp 691 Juta Dikucurkan Pemkab Sangihe

TAHUNA, RedaksiManado.Com - Sedikitnya 274 mahasiswa yang mengenyam pendidikan di perguruan tinggi akan mendapatkan bantuan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Sangihe, dengan jenjang serta jumlah pemerima Penerima bantuan sebagai berikut ;
D3             28         Rp 56.000.000
S1            239         Rp 597.500.000
S2/S3          7          Rp 37.500.000 
Total        274         Rp 691.000.000

Kepala Bagian Kesra Setkab Sangihe Drs. Rolens E Karlos ketika dikonfirmasi, Jumat (20/4/2018) mengatakan, bantuan pendidikan tersebut, diperuntukkan bagi mahasiswa semester akhir yang berlatar belakang kurang mampu dan sementara menyelesaikan akhir studi.

“Berdasarkan data ada 274 orang mahasiswa kurang mampu dan studi akhir, yang akan menerima bantuan pendidikan dengan total anggaran mencapai Rp 691.000.000,” ujarnya.

Lebih lanjut dia mengatakan, prosedur bagi mahasiswa yang akan mendapatkan bantuan pendidikan yaitu, memasukan permohonan dalam bentuk proposal dengan melampirkan SK aktif kuliah, SK kurang mampu dari lurah atau kapitalaung, foto copy kartu mahasiswa, Kartu Tanda Penduduk (KTP) Sangihe dan transkrip nilai. “Setelah berkasnya sudah lengkap dan memenuhi syarat maka akan diproses sebagai calon penerima. Dan saat ini nama yang sudah ada di SK harus memasukan nomor rekening mereka. Mengingat saat ini prosedur pembayaran sudah menggunakan sistim non tunai,” imbuh Karlos. (NL)

Admin RMC 4/20/2018

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: