.

.
» » » 5 Cara sembuhkan demam tanpa obat ini

RedaksiManado.Com - Saat suatu penyakit menyerang tubuh, tak jarang ada demam yang juga datang. Sebagian besar orang benci ketika mereka mengalami demam. Padahal demam adalah proses bagi tubuh untuk berperang melawan bakteri atau mikroba perusak kesehatan tubuh. Itulah sebabnya kenapa kamu tak boleh buru-buru untuk minum obat penurun demam. Sebaliknya, kamu bisa mencoba cara alami berikut ini untuk mengatasi demam.

Bawang putih
Kamu perlu menghancurkan 5 siung bawang putih hingga berbentuk seperti pasta. Kemudian campur dengan air dan yogurt. Bawang putih mengandung allicin yang bersifat anti mikroba sehingga bermanfaat untuk menurunkan demam.

Madu
Madu adalah makanan alami penurun panas. Sebabnya serbuk sari yang ada dalam madu bekerja secara efektif untuk menurunkan demam.

Kentang
Saat kamu terserang demam, kamu bisa mencoba cara unik ini yaitu meletakkan beberapa potong kentang mentah dalam kaus kaki dan kemudian memakainya. Cara ini dipercaya berkhasiat untuk menurunkan demam.

Daun basil
Rebus segelas air bersama dengan 10-15 daun kemangi. Setelah itu tambahkan 3 sdt bubuk jahe ke dalamnya dan kemudian minum air rebusan ini. Sifat alami dalam daun kemangi bermanfaat menurunkan suhu tubuh yang panas.

Kismis
Ngemil kismis bisa menjadi cara asyik untuk menurunkan demam. Apalagi jika kamu demam karena sakit tenggorokan dan batuk. Kandungan phyto dalam kismis memiliki sifat antibiotik sehingga bisa melawan bakteri penyebab penyakit.

Air jeruk
Tak diragukan lagi bahwa air jeruk membantumu untuk menurunkan demam. Sebab jeruk kaya akan kandungan vitamin C yang bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga bakteri penyakit penyebab demam bisa hilang.

Selain cara tersebut, perbanyak minum air putih. Karena air akan menurunkan suhu tubuh dan mendorong pengeluaran limbah atau penyakit penyebab demam. [IMK]

Redaksi Manado 2017 , 7/08/2017

Penulis: Redaksi Manado 2017

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: