.

.
» » Politeknik Negeri Manado Buat 24 Biopori di Kelurahan Uluindano

TOMOHON, RedaksiManado.Com - Politeknik Negeri Manado Jurusan Teknik Mesin mengadakan Pelatihan dan Pembuatan Sumur Resapan/Biopori pada kelompok masyarakat Lingkungan 3, Kelurahan Uluindano, Kecamatan Tomohon Selatan, Kota Tomohon, Rabu (11/9) 2019)

Dengan bimbingan dosen yakni Ivonne Polii, MT (Ketua) dan Anggota Errol Sumolang, MT, Djefry Hosang, MT dibuat 24 Sumur resapan yang tersebar di 15 rumah penduduk dan taman

Menurut Polii "Tujuan Kegiatan memmberikan pengenalan kepada masyarakat tentang teknologi sederhana yg berguna dalam upaya pencegahan banjir dengan membuat sumur resapan biopori yg akan mempercepat laju resapan air ke dalam tanah terutama pada kawasan padat penduduk."

"Selain itu biopori juga dapat digunakan tempat pembuangan sampah organik dan meningkatkan kualitas air tanah serta Mengurangi genangan air yang menimbulkan penyakit di kawasan pemukiman penduduk" ujar polii kepada redaksimanado.com saat diwawancarai

Kegiatan dihadiri oleh Lurah kelurahan Uluindano, Djeni Labaiga, MPd, kepala lingkungan, Ferry Wilar dan masyarakat lingkungan 3. **(Nal)

Redaksi Manado 2017 9/12/2019

Penulis: Redaksi Manado 2017

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: