.

.
» » » » Harapan & Semangat Baru GOLKAR Sulut, 14 Suara Bertekad Menangkan CEP Di Musdalub

SULUT, RedaksiManado.Com - Pemilihan Ketua Partai Golkar Sulut lewat Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) tidak lama lagi akan dilaksanakan, Christiany Eugenia Paruntu (CEP) makin mengkristal untuk memegang komando Beringin Sulut. Hebatnya lagi, Tetty dikabarkan telah mengantongi 14 dari 18 suara sah pemilih di Musdalub

“Kalau suara pemilih sudah dipegang secara mayoritas. Paling tidak sudah lebih dari setengah pemilih. Informasi terakhir sudah 14 suara sah (dari DPD II Maupun Organisasi Sayap) mendukung ibu Tetty Paruntu menjabat Ketua Golkar Sulut,” beber sumber internal Golkar Sulut, Rabu (18/10) kepada RedaksiManado.Com

Sementara itu, Wasek Bidang Pemenangan Pemilu Golkar Sulut, Iqra Bangko mengatakan bahwa "dukungan yang diberikan kepada CEP karena beliau merupakan semangat dan harapan baru Golkar Sulut untuk memenangi Pilkada Maupun kursi DPRD sebanyak mungkin dilihat kapasitas dan kapabilitas yang ada pada ibu"

"Sampai Tadi Malam dukungan terus bertambah dengan pernyataan dukungan dari Pemilih suara sah dan kami bertekat akan memenangkan CEP dalam Musdalub Partai Golkar Sulut" Sambung kader muda Golkar Bolmut ini

Senada dengan Bangko, Ketua Golkar Mitra, Tonny Lasut secara terang-terangan mengambil sikap dengan mendukung Tetty Paruntu dalam Musdalub. “Dalam Musdalub Partai Golkar nantinya, Partai Golkar Mitra akan mengusung Tetty Paruntu SE sebagai Ketua DPD I Sulut. Ini sudah melalui kesepakatan antara Pengurus Kecamatan (PK) se Kabupaten Mitra,” ujar Lasut.

Terpisah, Tetty Paruntu ketika dimintai tanggapannya telah mengantongi 14 suara, mengapresiasi atas kepercayaan tersebut. “Tunggu saja hasilnya. Kalau Tuhan kehendaki jadi, maka saya akan bekerja keras untuk membesarkan Partai Golkar di Nyiur Melambai. Kita kembalikan kejayaan Partai Golkar di Sulut kembali,” tuturnya .

Selain itu, kata Tetty, dirinya akan bekerja sama pengurus DPD II kab/kota, ada sinergitas saling kordinasi dengan setiap kader Golkar sampai tingkat desa.

“Pastinya, dengan mengutamakan kekompakan tidak gontok-gontokan. Rekonsiliasi internal partai terdahulu dalam rangka pemenangan untuk merebut kursi sebanyak-banyaknya di legislatif maupun pemenangan pilkada,” kata Bupati Minsel itu. ***(Red/Nal)

Admin RMC , , 10/19/2017

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: