.

.
» » Bangkit Membawa Terang & Jadi Berkah Bagi Banyak Orang, Keluarga Besar YDBIT Gelar Ibadah Pra Natal.



REDAKSIMANADO.COM,(TOMOHON)– Keluarga Besar Yayasan Dharma Bakti Indonesia Tomohon  (YDBIT) yang terdiri dari Unsrit, SMK Dharma Bakti, Panti Asuhan Prajapati menggelar Perayaan Natal bersama yang dilaksanakan di Kampus Unsrit Kakaskasen Tomohon, Jumat (16/12)
Ibadah  dipimpin Pdt.Jefry Saisab, pada khotbahnya mengatakan kiranya engkau mempersembahkan tubuhmu sebagai persembahan sejati bagi Tuhan, dalam melakukan pekerjaan sedianya  penuh tanggung jawab berlandaskan iman, taqwa Dan kebersamaan dalam pembaharuan diri dan menjadi berkah bagi setiap orang.
”Dalam merayakan Natal kelahiran Yesus Kristus semakin dalam memuliakan nama Tuhan bertumbuh Dan berbuah karena tanpa kasih semuanya tak ada artinya, selalu berdoa, saling mengasihi mujizat pasti terjadi,”ujar Saisab dalam khotbahnya
Selanjutnya, Ketua Yayasan Dharma Bakti Indonesia Tomohon Kie Nio Runtuwene pada kesempatan ini menyampaikan satu wujud kasih Allah pada hari ini dapat bersama dalam melaksanakan Perayaan natal, dengan mengambil Tema: Yesus datang menghadirkan kedamaian, keadilan keutuhan ciptaanNya, dan Sub Tema: Unsrit bangkit membawa terang,dan menjadi berkah bagi banyak orang.
Makna Natal marilah bersama mengintrospeksi diri sambil terus menjalin kebersamaan, tolong menolong, bergandengan tangan, menjaga kesatuan sebagai penerang bagi orang lain sehingga dapat menjadi berkat bagi banyak orang.
“Badai sudah berlalu Unsrit harus bangkit, begitu juga dengan SMK Dharma Bhakti harus lebih semangat karena kita semua berada dalam kebersamaan. Teruslah berjalan maju kedepan, semakin lebih baik dan tentunya menatap hari esok sukses akan dicapai.” Tutur Kie Runtuwe
Sementara, Staff Ahli Ekonomi Sekdakot Tomohon Royke Roeroe mewakili Pemerintah Kota Tomohon pada kesempatan ini mengatakan, perayaan tahun ini akan terus membawakan kedamaian , semangat dan harapan pribadi lewat pribadi peristiwa Natal akan terus memancarkan cahaya bagi kita semua.
“Dengan membuktikan dalam setiap aspek kehidupan meski dengan berbagai persoalan tetapi dengan kehangatan kasihnya selalu mengangkat kita dari dosa lahir baru, bekerja atas dasar iman, kasih dan pengharapan baru, memperbaharui iman sungguh sungguh memberikan inspirasi bagi umat Kristiani dalam bersekutu lewat perayaan ini dapat diikuti perubahan bukan pembaharuan tidak lebih indah dari dan saling memaafkan saling mendoakan, mari rayakan dengan kesederhanaan, prilaku yg konsumtif, adalah pemberian diri untuk makin dekat dengan Tuhan, sebagai warga gereja dan sebagai kesatuan bangsa satu ikat semakin solid, pererat persaudaraa, dan dapat menjadi pelopor Mitra Pemerintah dalam menghadapi tantangan kedepan maju berlandaskan Iman, Taqwa.” ujar Roeroe.
Natal Keluarga Besar Yayasan Dharma Bakti Tomohon dihadiri Walikota Jimmy F. Eman,SE,Ak diwakili Staff Ahli bidang ekonomi Royke Roeroe, Dandim 1302/Minahasa diwakili Tosny Yambungemo, akapolres Tomohon Kompol Berty Ringkuan, Rektor Unsrit Joost Lucas Rumampuk, Para Pimpinan Yayasan,Kaprodi, Guru Besar, Badan Eksekutif Mahasiswa, Pembina dan Pengurus SMK Dharma Bakti, Panti Asuhan Prajapati, Camat dan Para Mahasiswa. (SMR)

Admin RMC 12/19/2016

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama