.

.
» » Wujudkan Program Presiden Joko Widodo, Walikota JFE Lantik Satgas Saber Pungli di Kota Tomohon.



REDAKSIMANADO.COM,(TOMOHON)- Dalam rangka Hari Bela Negara ke-68 Pemerintah Kota Tomohon mengadakan Apel Peringatan Hari Bela Negara ke-68 sekaligus Pelantikan Satuan Tugas Sapu Bersih Pungli Kota Tomohon yang dilaksanakan di Lapangan Kantor Walikota Senin (19/12). Jimmy F Eman SE Ak selaku Walikota bertindak sebagai Pembina Upacara.

Walikota Tomohon saat membacakan sambutan mewakili Presiden Ir Joko Widodo mengatakan pada momentum hari bela negara tahun ini, saya ingin mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk belajar dari sejarah perjuangan bangsa. Sejarah mencatat bahwa Republik Indonesia bisa berdiri tegak sebagai bangsa yang berdaulat tidak lepas dari semangat bela negara dari seluruh kekuatan rakyat. Tantangan dan ancaman terhadap kedaulatan bangsa, bersifat konvesional atau fisik semata akan tetapi sudah berkembang baik fisik maupun non fisik. Kesadaran bela negara sangat penting untuk ditanamkan sebagai sikap dan perilaku bangsa Indonesia.
 
Hal ini merupakan bentuk revolusi mental sekaligus untuk membangun daya tangkal bangsa dalam menghadapi kompleksitas dinamika ancaman sekaligus untuk mewujudkan ketahanan nasional. Kesadaran bela negara dapat diaktualisasikan dalam peran dan profesi setiap warga negara masing-masing.

Selanjutnya Walikota juga menambahkan kesempatan ini pula akan dilantik SATGAS SABER PUNGLI Kota Tomohon. Sebagai SATGAS, anda memiliki Wewenang membangun sistem pencegahan dan pemberantasan pungutan liar; melakukan pengumpulan data dan informasi dengan menggunakan teknologi informasi; mengkoordinasikan, merencanakan, dan melaksanakan operasi pemberatasan pungutan liar; melakukan operasi tangkap tangan; memberikan rekomendasi kepada kepala daerah untuk memberikan sanksi kepada pelaku pungli sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan; memberikan rekomendasi pembentukan dan pelaksanaan tugas lain unit SABER PUNGLI di setiap instansi penyelenggara pelayanan publik kepada kepala daerah; dan melakukan Evaluasi pemberantasan pungutan liar.

Adapun Susunan SATGAS SABER PUNGLI yang telah dilantik Ketua Pelaksana WAKAPOLRES Tomohon KOMPOL Berty Rengkuan, Wakil Ketua Pelaksana I Inspektur Kota Tomohon Ir Djoike Karouw Msi, Wakil Ketua Pelaksana II KASI Intel Kejaksaan Negeri Tomohon, Wakil Ketua Pelaksana III Perwira Penghubung KODIM 1302 Minahasa dan Sekretaris Kepala Bagian SDA POLRES Tomohon. Hadir dalam apel ini Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan, KAPOLRES TOMOHON Monang Simanjuntak SIK, Ketua FKUB Tomohon Pdt Joy Palilingan MTh, tokoh-tokoh agama dan jajaran Pemerintah Kota Tomohon. (SMR)
 

Admin RMC 12/21/2016

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama