.

.
» » Kowaas:Tahapan Kampanye Berkahir Hari Ini

Tomohon,RedaksiManado.com~Tahapan kampanye Pilkada 2020 yang digelar di 270 daerah di Indonesia berakhir hari ini, Sabtu (5/12/20). Masa kampanye sendiri sudah berlangsung sejak 26 September lalu.

 
Selepas ini, masa tenang berlangsung mulai 6 sampai 8 Desember 2020. Pada masa tenang, seluruh kandidat calon kepala daerah berserta tim suksesnya dilarang menggelar kampanye.

Ketua KPU Kota Tomohon Drs Haryyanto Lasut, MAP melalui Komisioner Stenly Kowaas, SP mengatakan secara teknis, hari ini adalah hari terakhir untuk masa kampanye. Mulai dari aktivitas pertemuan terbatas, APK serta aktivitas di sosial media resmi Paslon. Bebeberapa hari yang lalu juga KPU sudah menyurat ke semua Paslon, terkait hal ini.

“Dalam berbagai kesempatan pertemuan dengan Paslon maupun LO, juga sudah sering kami ingatkan
Terkait masa tenang, KPU berharap semua Paslon dan juga masyarakat bisa memaknai dengan bijak. Karena kampanye hampir tiga bulan di tengah pandemi tentu saja terasa cukup lama,” ujar Kowaas kepada media, Sabtu (05/12/20).

“Sekarang saatnya turunkan tensi. Cooling down. Biarkan masyarakat memaknai moment menjelang hari pemilihan Rabu 9 Desember yang juga beriringan dengan momen pra Natal dengan damai dan tenang,” ungkap Kowaas.(red)

EL 12/05/2020

Penulis: EL

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: