.

.
» » Lewat PKT, Dandes Tahap Satu Desa Pakuweru Utara Mulai Dikerjakan || RMC

Proses pembangunan desa melalui dandes tahun 2020 mulai dikerjakan lewat PKT

Minsel, RedaksiManado.com -- Pemerintah Desa Pakuweru Utara Kecamatan Tenga Kabupaten Minahasa Selatan saat ini sudah melaksanakan kegiatan pembangunan infratsruktur yang bersumber dari dana desa tahap satu tahun 2020.

Saat media ini melakukan peliputan, terpantau dilapangan masyarakat pakuweru utara mengambil bagian dalam pembangunan infrastruktur melalui Padat Karya Tunai (PKT).


Kepada media ini Hukum Tua Jony Oscar Lumihi mengatakan dilibatkannya masyarakat guna membantu kebutuhan sosial ditengah pandemi covid -19," Sesuai dengan surat edaran kemendes nomor 8 tahun 2020 tentang penanganan covid 19, kami melibatkan masyarakat guna meringankan kebutuhan sosial dampak dari pandemi covid-19," Ujar lumihi.

Diketahui pembangunan dandes tahap satu ini mengerjakan drainase dengan vol 1179 M dengan anggaran Rp.231.587.500.

Dalam padat karya tunai ini melibatkan seluruh masyarakat dari 4 jaga yang ada di desa pakuweru utara.


Sementara itu Alista sabanari  selaku masyarakat jaga 4 sangat bersyukur dengan kegiatan pembangunan yang ada di desa, karna menurutnya selain membantu masyarakat ditengah pandemi, juga membantu pembangunan desa yang semakin hari semakin berkembang.

" Kami selaku masyarakat berterimakasih kepada pemerintah desa yang sudah melibatkan masyarakat lewat padat karya tunai ini. Tentunya selain membantu kami, pembangunan desa juga ikut terbantu lewat kegiatan-kegiatan yang setiap tahun berjalan di desa kami," Ungkap alista.

(Seventh)

Seventh 5/06/2020

Penulis: Seventh

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: