.

.
» » » » » Ayo.... Dukung 2 Perwakilan Kota Tomohon dalam Anugrah Pesona Indonesia 2017

TOMOHON, RedaksiManado.Com - Kementerian Pariwisata RI bekerjasama dengan laman www.ayojalanjalan.com kembali mengajak masyarakat untuk aktif memilih nominator destinasi terbaik Indonesia. Pilihan public melalui online itu akan diapresiasi dalam Anugerah Pesona Indonesia (API) II 2017.

"Anugerah Pesona Indonesia (API) merupakan rangkaian kegiatan tahunan yang diselenggarakan dalam upaya membangkitkan apresiasi masyarakat terhadap Pariwisata Indonesia. Disamping itu penyelenggaraan API juga bertujuan untuk mendorong peran serta berbagai pihak terutama Pemerintah Daerah untuk lebih berupaya dalam mempromosikan pariwisata di daerahnya masing-masing."

Untuk Kota Tomohon ada dua kategori yang masuk dalam pemilihan tahun ini yakni Kategori Festival Pariwisata Terpopuler (Most Popular Tourism Festival) yang diwakili Tomohon International Flower Festival (TIFF) http://ayojalanjalan.com/vote/index.php/festival-pariwisata-terpopuler dan kategori Tujuan Wisata Baru Terpopuler (Most Popular New Destination) yang diwakili Danau Linow http://ayojalanjalan.com/vote/index.php/tujuan-wisata-baru-terpopuler.

Untuk itu masyarakat diminta untuk mendukung  dengan mengvote pada link yang ada diatas (Gratis) "Setiap satu email hanya berlaku satu voting. Jadi kalau sudah memasukkan email, lantas kembali memasukan email untuk voting selanjutnya, jelas akan ditolak secara otomatis oleh aplikasi itu,”
Ataupun melalui voting melalui SMS premium berbayar ke nomor 99386, dengan mengetik sesuai keyword nominasi pilihannya. Hal ini dilakukan untuk mempermudah masyarakat dalam mendukung wisata favorit kebanggaannya.

Contoh: untuk memilih TIFF , ketik  API 8J  (ketik API spasi 8J ) dan untuk memilih Danau Linow , ketik  API 10A (Ketik API spasi  10A)  dan kirim sebanyak-banyaknya ke 99368 dengan tarif Rp 2000,-/ SMS.

Penyelenggara juga melibatkan berbagai pihak dalam bidang pariwisata, seperti asosiasi pariwisata, jurnalis pariwisata, blogger, pelaku pariwisata bahkan dari Kementerian Pariwisata. dan Periode Voting sudah dibuka sejak tanggal 1 Juni 2017 - 31 Oktober 2017

Menpar Arief Yahya menghargai peran swasta yang membuat ajang ini untuk memilih destinasi wisata terbaik versi publik melalui media online. “Silakan saja. Semakin banyak melibatkan publik dalam membuat penilaian destinasi maka akan memacu destinasi untuk menjaga dan membangun reputasinya menjadi yang terbaik,” kata Arief Yahya.

Pada ajang API 2016 tahun lalu, sebanyak 53.097 voter ikut serta. 4.331 voters atau 8 persen merupakan voter mancanegara. (Abd)

Redaksi Manado 2017 , , , 6/04/2017

Penulis: Redaksi Manado 2017

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: