.

.
» » » Yorrys ; Sebelum 20 Oktober Novanto Lengser Dari Ketum Golkar

RedaksiManado.Com - Ketua Koorbid Polhukam DPP Partai Golkar , Yorrys Raweyai memprediksi tanggal 20 Oktober 2017 akan ada kepengurusan Partai Golkar yang baru. Hal itu setelah hasil rapat pleno yang menyatakan Ketua Umum DPP Golkar Setya Novanto harus mundur dan tunjuk pelaksana tugas.

"Kami prediksi sebelum 20 Oktober Golkar sudah harus lahir pengurus baru," kata Yorrys di Puang Ocha, Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (27/9).

Dia mengatakan Novanto harus dinonaktifkan karena harus fokus dengan kasus hukumnya. Selain itu, alasan lainnya adalah demi kesehatan Novanto. "Rekomendasi politik kita meminta kepada Ketua Umum umum untuk dinonaktifkan. Dengan alasan dua, pertama, beliau mesti fokus untuk menyelesaikan kasus hukum, kedua karena kesehatan beliau. karena ini kan roda organisasi harus berjalan terus," ungkapnya.

Sebelumnya, Tim Kajian Elektabilitas diketuai oleh Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Partai Golkar Yorrys Raweyai. Yorrys bekerja sama dengan Koordinator Bidang Kajian Strategis dan Sumber Daya Manusia Partai Golkar Letnan Jenderal (Purn) Lodewijk Freidrich Paulus.

Tim Kajian Elektabilitas memaparkan hasil survei tentang elektabilitas Partai Golkar yang menurun. Elektabilitas partai menurun karena citra partai yang buruk. Hasil kajian lalu memunculkan sejumlah rekomendasi salah satunya meminta Setya Novanto mundur dari jabatannya. [TL]

Redaksi Manado 2017 , 9/28/2017

Penulis: Redaksi Manado 2017

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: