.

.
» » » Tumbuan Hadiri Sosialisasi UU No.2 Tahun 2017 Tentang Jasa Kontruksi

MINSEL, RedaksiManado.Com ~ Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah(DPRD) Kabupaten Minahasa Selatan(Minsel) Jenny J.Tumbuan,SE menghadiri kegiatan sosialisasi Undang-Undang No. 2 Tahun 2017 Tentang Jasa Konstruksi dan Kebijakan Pembinaan Konstruksi di Pusat dan Daerah. Kegiatan ini yang diselenggarakan oleh Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Direktorat Jendral Bina Konstruksi Balai Jasa Konstruksi wilayah VI Makassar, di Makassar,dimulai tanggal 29-30 Maret.
Undang-undang No.2 Tahun 2017 tentang Jasa Konstruksi telah resmi lahir menggantikan Undang-Undang Jasa Konstruksi Nomor 18 tahun 1999, yang sudah berlaku selama lebih kurang 17 tahun. Undang-Undang yang baru ini merupakan jawaban terhadap dinamika perubahan sektor jasa konstruksi di Indonesia saat ini.
Kabag Humas dan Protokol Setdakab Minsel Henri Palit, SH membenarkan hal diatas. ‘’Keikutsertaan Ketua DPRD Minsel Jenny Johana Tumbuan, SE dalam acara sosialisasi UU No.2 tahun 2017 tentang Jasa Konstruksi dfan Kebijakan Pembinaan Konstruksi pusat dan daerah juga penting. Disamping itu, seperti diketahui, Minsel akan segera memulaikan pekerjaan proyek yang tertunda diatas,’’ujar Palit.
Sementara itu, Sekretaris DPRD Minsel Lucky US Tampi, SH juga membenarkan kalau Ketua DPRD Minsel Jenny Johana Tumbuan, SE mendapat kesempatan ikut dalam acara sosialisasi UU No.2 tahun 2017. ‘’Bahwa, tak hanya pihak eksekutif saja yang wajib ikut. Tetapi, menjadi dasar utama adalah pihak legislatif. Karena memang, usai sosialisasi diatas dipastikan akan turun ke daerah dan pastinya akan ada tahapan sosialisasi lain kepada kontraktor dan lainnya,’’kata Tampi.
Menjadi harapan, bahwa sosialissi UU No.2 tahun 2017 sangat penting bagi pembangunan Minsel hebat dan terdepan. ‘’Sekali lagi, mari kita dukung pelakasanaan pembangunan Minsel yang digaungkan bupati Christiany Eugenia Paruntu dan wakil bupati Franky Donny Wongkar,’’ucapnya.
Ditempat terpisah, Ketua DPRD Minsel Jenny Johana Tumbuan, SE ditanya soal keikutsertaan acara Kementerian PUPR tersebut mendapat apresiasi para kontraktor di Minsel. ‘’Terima kasih rakyat Minsel. Terima kasih kontraktor Minsel dan terima kasih wearga Minsel pada umumnya. Kita sambut pembangunan Minsel dari sekarang,’’sebut Tumbuan yang juga mantan Ketua DPD II Partai Golkar Minsel ini.
(SP)

Admin RMC , 3/30/2017

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: