.

.
» » » Euforia 'Copa Gioventu Getsemani'

Suasana 'Copa Giventu Getsemani'

Bitung, RedaksiManado.Com-Pemuda GMIM Getsemani Madidir gelar 'Copa Gioventu Getsemani' se SULUT (Sulawesi Utara) di Plasa Futsal Bitung.

Pegelaran Lomba Futsal ini di buka oleh Wakil Ketua BPMJ (Badan Pekerja Majelis Jemaat) Pnt. Nandar Baris Msi.

Menurut Brilliant Teneh SH Selaku Ketua Panitia pegelaran ini di diikuti 40 peserta dari denominasi gereja yang ada di Sulawesi Utara dengan tema 'Pemuda Yang Diteladani' dari tanggal 3-4 Agustus 2018.

“Pegelaran ini semata-mata untuk mempererat hubungan antara pemuda se SULUT.” Ungkapnya.

Lanjutnya, “Supaya kedepannya ini lebih baik, dan untuk para peserta tetap jaga sportifitas dan fair play dalam permainan karena itu dapat membentuk kebersamaan antar pemuda yang ada.” Tuntasnya.

Panitia 'Copa Giventu Getsemani'

Hal senada juga disampaikan Farlen Batubara Peserta asal Jemaat Baitlahim Telete Tomohon mengatakan sangat senang dan antusias dengan pagelaran seperti ini.

“Sebagai tamu saya senang, euforia disini luar biasa, kegiatan ini bermanfaat sekali bagi pemuda jaman now, karena meminimalisir kenakalan pemuda.” Ungkap Teneh.

Louis Makansing owner JLM Picture salah satu sponsor pagelaran ini juga menambahkan bahwa antusias dengan kegiatan positif yang bisa menjadi salah satu solusi buat anak muda untuk mengeksplorasi bakat yang ada.

“Harapan kedepan kiranya anak muda lebih mencintai kegiatan-kegiatan seperti olahraga futsal yang kali ini menjadi salah satu ivent Tahunan dari pemuda GMIM Getsemani.” Tutup Makansing. (Ical)

Unknown , 8/05/2018

Penulis: Unknown

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: