.

.
» » » Hontong Ingatkan Seluruh Kapitalaung Soal Pembuatan SPJ Dandes

Tahuna, RedaksiManado.Com,
        Wakil Bupati (Wabup) Sangihe Helmud Hontong, SE mewarning keras
kepada seluruh Penjabat Kapitalaung dan Kapitalaung yang ada diwilayah
kabupaten Sangihe untuk benar – benar memperhatikan soal SPJ hal
tersebut disampaikannya ketika membuka sekaligus menghadiri kegiatan
Sosialisasi kabupaten – PAMSIMAS III TA. 2017, untuk program
penyediaan air minum  dan sanitasi berbasis masyarakat  dengan Thema “
Semangat Baru Menuju  Pencapaian Target Universal  Access “ air minum
dan sanitasi dipendopo rumah dinas jabatan Bupati Sangihe, yang dalam
kesempatan tersebut ikut dihadiri oleh Asisten Sekda Ben E T Pilat,
ST, ME, bersama dengan Camat, serta Kapitalaung.
        Hontong dalam kesempatan tersebut meminta kepada seluruh Kapitalaung
dan perangkat benar – benar mampu mengelolah operasional dana desa
(Dandes), diharapkan dalam pengerjaannya   tidak bertentangan dengan
aturan yang ada,  “ tegas Hontong. Dirinya juga meminta kepada seluruh
Kapitalaung dalam pembuatan SPJnya harus sesuai dengan kenyataan yang
ada, jangan SPJnya dibuat sembarang dan mengada – ada, pasalnya masih
ada oknum Kapitalaung yang membuat dan memasukan SPJ lengkap, namun
sebagiannya fiktif, untuk itu kepada seluruh Kapitalaung untuk tidak
main – main dalam pembuatan SPJ, “ kata Hontong. Dirinya berharap
Kapitalaung membuat SPJ sesuai dengan kenyataan yang ada dilapangan,
kalau dikemudian hari ada oknum Kapitalaung yang terseret dengan
masalah hukum,  terkait dengan penyalahgunaan Dandes, maka selaku
pemerintah kami menyerahkannya kepada proses hukum, “ tandas Hontong.
        Ditambahkannya memang dalam fakta pelaksanaan operasional Dandes
selama ini terindikasi sudah ada beberapa oknum Kapitalaung yang bakal
berhadapan dengan hukum,  untuk itu kepada Kapitalaung lainnya agar
menjaga nama baik, serta reputasi selaku seorang penjabat tertinggi
dikampung,  mampu mengelolah Dandes sesuai dengan aturan yang ada,
disisi lain dengan tidak meninggalkan kualitas dari pelaksanaan Dandes
itu sendiri. Sebagai tindak lanjutnya bagi Kampung yang belum
memasukan SPJ jangan bermimpi akan menikamti Dandes.  “ pungkas
Hontong. (nostim lombote)

Redaksi Manado 2017 , 9/06/2017

Penulis: Redaksi Manado 2017

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: