.

.
» » » Menteri Perdagangan RI Kunjungi Pasar Ekstrim Tomohon

Tomohon,RedaksiManado.Com~Menteri Perdagangan RI Drs. Enggartiasto Lukita beserta rombongan berkunjung di Pasar Beriman Tomohon disambut oleh Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak dan Wakil Walikota Syerly Adelyn Sompotan serta para pejabat Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon dan Forkopimda yang ada, Senin (30/10/2017).
Dalam kunjungannya yang pertama ini Menteri yang didampingi Istri melakukan peninjauan di pasar Beriman Tomohon atau biasa dikenal pasar ekstrim.
“Ada dua hal penting dalam peninjauan kali ini, yaitu pertama ketersediaan bahan pokok dan stabilitas harga, kedua meninjau fisik bangunan yang mendapatkan bantuan dari APBN” ujar Enggartiasto
“Hasil peninjauan harga bahan pokok di Pasar Beriman Tomohon cenderung stabil dan stoknya pun masih tergolong banyak, pengendalian harga menunjukan peran Pemerintah Daerah dalam menjaga inflasi menjelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2018 dan kami sudah menetapkan harga HET untuk beras, gula, minyak goreng dan daging” ucap Menteri.
“Harga beras bagus, untuk gula dibawah HET yang telah ditetapkan, sebagai mana yang sudah diketahui, di Kota Tomohon menghasilkan begitu banyak tanaman holticultura dan sudah mulai mengekspor berbagai sayuran yang ada dan tentunya kami merasa bangga serta diharapkan dapat ditingkatkan lagi sehingga nilai ekspor semakin meningkat” tambah Menteri.
Apresiasi dan pujian diungkapkan Menteri kepada Walikota Tomohon yang telah mengelola dengan baik Pasar Beriman dan harga-harga sembako yang cenderung stabil hingga saat ini.
“Saya bersyukur dan berterima kasih kepada Bapak Walikota Tomohon yang dengan pendekatannya membuat pengusaha tidak berani bermain serta terus memantau harga bahan pokok dan juga stok yang tetap tersedia” ungkap  beliau.
Mengenai pasar grosir atau pasar kilat di tomohon yang mengakomodir penjualan antar pulau, menteri menyapaikan akan difasilitasi oleh kementerian melalui penjualan online lewat sistem milik kementerian, sehingga akan membuka peluang lebih besar untuk perdagangan,juga akan difasilitasi untuk kenyamanan masalah pembayaran transaksi melalui perbankan.
Dalam kesempatan ini Walikota Tomohon mengatakan, terkait dengan penghasilan dan kenyamanan para pedagang di pasar beriman dampak revitalisasi sangat besar dirasakan, khususnya para pedagang yang berekonomi lemah, karena dari segi kelayakan tempat untuk berjual sudah baik dan dari sisi higienis sudah menunjang.
“Kami pihak Pemerintah melalui dinas terkait selalu mengawasi kebersihan dan kelayakan tempat-tempat pedagang di pasar ini, dan akan terus menjalin kerjasama dengan pemerintah pusat agar dapat memberikan bantuan-bantuan sehingga pasar ini dapat menjadi lebih baik.” Ungkap Walikota.
Beliau menjelaskan bahwa Pasar Beriman Tomohon ini bukan hanya milik Kota Tomohon, melaikan seluruh masyarakat Sulut.
“Pasar ini dikunjungi oleh wisatawan kurang lebih 400-500 orang wisatawan setiap harinya, dan nantinya kedepan pasar ini akan dibuat gedung lantai 2 agar para pedagang dapat berjualan dengan lebih layak dan nyaman.” Ujar Walikota.
Hal ini di dikatakan  Walikota karena jumlah pedagang saat ini yang terdata mencapai hampir 1500 pedagang yang  sesuai data masih banyak yang berdagang diluar tempat berjual.
Dalam persiapan menyambut natal dan tahun baru, Walikota mengatakan, pemerintah akan melaksanakan operasi pasar dalam rangka mengantisipasi kenaikan-kanaikan harga bahan pokok dan bahan lainnya, agar daya beli seluruh masyarakat tetap dapat terjangkau.
Walikota juga menyampaikan terkait bantuan dana APBN yang sudah masuk untuk Pasar di Kota Tomohon yaitu mulai tahun 2012, 2015 dan 2016. “Dalam  proposal yang telah dikirim lalu, pasar beriman ini akan berdiri 2 lantai termasuk dengan fasilitas tempat parkir. Hal ini juga telah saya laporkan kepada menteri dan beliau merespon dengan baik, dan diharapkan di tahun 2018 akan turun bantuan untuk Kota Tomohon.” Ujar Walikota.

“Bapak Menteri juga telah memberikan signal bantuan sebanyak 5 milyar untuk pasar rakyat di kota Tomohon.” tambahnya.
Kunjungan menteri di pasar beriman ini didampingi oleh Direktur Sarana Distribusi & Logistik Kementerian Perdagangan RI Sihard  H. Pohan, SH.MM, Direktur Barang Kebutuhan Pokok & Barang Penting Kementerian Perdagangan RI Ir. Ir. Ninuk Rahayuningrum, M.Si, dan dihadiri juga oleh Kadisperindag Sulut Ir Jenny Karouw , Jajaran Pemerintah Kota Tomohon.(Abd48)

EL , 10/30/2017

Penulis: EL

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: