.

.
» » Bersama Tim Gabungan, Polairud Polda Sulut Laksanakan Penyemprotan Masal di Pelabuhan Amurang

Bersama Tim Gabungan, Polairud Polda Sulut laksanakan Penyemprotan masal di pelabuhan amurang.

Minsel, RedaksiManado.com -- Tim gabungan Pol Airud Polda Sulut,TNI AL dan Dinas Kesehatan Minsel serta Dinas Perhubungan bersama pihak terkait lainnya, melakukan penyemprotan cairan disinfektan secara massal di Terminal Penumpang Pelabuhan Laut Amurang, Kelurahan Kawangkoan Bawah , Kecamatan Amurang Barat, Selasa (31/03/20).


Brigadir Polisi (Brigpol) Maykel Runtuwene selaku Komandan Kapal Ascarya XV-205 yang di BKO oleh Direktur Polairud Polda sulut di Minsel, kepada media ini  mengatakan, penyemprotan dilakukan sebagai upaya pencegahan terhadap penyebaran virus Corona atau COVID-19.

" Kegiatan ini merupakan perintah Presiden, dimana kita bersama-sama dengan pemerintah daerah, TNI AL, serta pihak terkait lainnya melakukan penyemprotan disinfektan secara masal, itu untuk mengantisipasi penyebaran virus corona diwilayah Minsel khususnya yang ada di pelabuhan amurang," katanya di sela-sela kegiatan tersebut.

Lanjut Runtuwene mengatakan bahwa, sebelum kegiatan tersebut dilakukan, pihaknya sudah terlebih dulu memberikan informasi kepada masyarakat yang ada bahwa akan ada penyemprotan cairan disinfektan," Sebelumnya kami sudah menyampaikan kepada masyarakat terkait penyemprotan ini. Selain itu juga kami tidak henti-hentinya memberikan himbauan terkait Physical Distancing agar masyarakat tetap aman dan sehat serta terhindar dari penyebaran virus ini," Tambahnya.

Dalam penyemprotan masal ini, seluruh area pelabuhan dan kapal-kapal yang berlabuh tidak luput dari penyemprotan cairan disinfektan oleh tim gabungan. (MaikelSev)

Seventh 3/31/2020

Penulis: Seventh

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: