.

.
» » » » Dovizioso Menang Dramatis Atas Marquez di MotoGP Jepang

RedaksiManado.Com-- Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, meraih kemenangan dramatis di MotoGP Jepang setelah mengalahkan Marc Marquez pada balapan di Sirkuit Motegi, Minggu (15/10).

Balapan di Sirkuit Motegi berlangsung menarik. Pebalap Pramac Ducati, Danilo Petrucci, sempat memulai balapan dengan impresif. Start dari posisi kedua, Petrucci sempat memimpin balapan di Sirkuit Motegi hingga lap ke-12.

Marquez kemudian memimpin balapan setelah menyalip Petrucci di tikungan ke-11. Beberapa tikungan kemudian giliran Dovizioso yang mampu menyalip Petrucci. Persaingan Marquez dan Dovizioso, dua pebalap teratas klasemen MotoGP 2017, pun dimulai.

Balapan menyisakan enam lap, Dovizioso berhasil mengambil alih balapan di tikungan lima. Balapan semakin menarik setelah Marquez kembali menyalip Dovizioso di tiga lap tersisa. Marquez sepertinya akan memenangi balapan setelah unggul sekitar 0,3 detik dari Dovizioso di lap terakhir. Namun, kesalahan kecil dilakukan Marquez di tikungan delapan. Pebalap asal Spanyol itu hilang keseimbangan dan hampir mengalami kecelakaan.

Setelah Marquez melakukan kesalahan, Dovizioso sukses mengambil alih balapan di tikungan 11. Balapan berakhir dramatis setelah Marquez sempat berada di depan Dovizioso memasuki tikungan terakhir.

Sayang bagi Marquez. Juara bertahan MotoGP itu memasuki tikungan terakhir terlalu cepat, dan Dovizioso pun sukses mengakhiri balapan sebagai pemenang.

Dovizioso mengakhiri balapan dengan catatan waktu 47 menit 14,236 detik. Marquez finis kedua dengan terpaut 0,249 detik. Podium ketiga jadi milik Petrucci yang kalah 10,557 detik.

Nasib sial dialami Valentino Rossi. Pebalap Movistar Yamaha itu gagal finis setelah mengalami kecelakaan di tikungan delapan pada lap keenam. Rossi mengalami kecelakaan di tempat yang sama pada latihan bebas keempat.

Hasil di MotoGP Jepang membuat persaingan gelar juara dunia MotoGP 2017 semakin sengit. Marquez masih di puncak klasemen dengan 244 poin, tapi kini hanya unggul 11 poin atas Dovizioso.

Balapan selanjutnya akan berlangsung di Sirkuit Phillip Island, Australia, 22 Oktober mendatang.

Hasil sepuluh besar MotoGP Jepang:

1. ANDREA DOVIZIOSO 47 menit 14,236 detik
2. MARC MARQUEZ 0.249 detik
3. DANILO PETRUCCI 10.557 detik
4. ANDREA IANNONE 18.845 detik
5. ALEX RINS 22.982 detik
6. JORGE LORENZO 24.464 detik
7. ALEIX ESPARGARO 28.010 detik
8. JOHANN ZARCO 29.475 detik
9. MAVERICK VINALES 36.575 detik
10. LORIZ BAZ 48.506 detik                                                                               ***(Bay)

Redaksi Manado 2017 , , 10/15/2017

Penulis: Redaksi Manado 2017

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: