.

.
» » » » Ketua DPRD Tomohon: Meningkatkan PAD, Perlu Keseriusan & Komitmen Bersama

TOMOHON, RedaksiManado.Com — Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tomohon Ir Miky JL Wenur memberikan materi pada Rapat Koordinasi dan Evaluasi Keuangan Daerah Pemerintah (Pemkot) Tomohon yang dilaksanakan Oleh Badan Keuangan Daerah (BKD) di Rumah Dinas Wali Kota Tomohon, Selasa (12/9) 2017.

Wenur memberikan materi yang berisi tentang peran DPRD dalam peningkatan PAD Kota Tomohon. “DPRD mempunyai fungsi untuk pembentukan Perda Kabupaten atau Kota, anggaran dan pengawasan. Contoh upaya konkret yang dilakukan yaitu penandatanganan kesepakatan bersama ranperda, pembahasan terhadap capaian target PAD, studi banding, dll,” jelas Wenur.

Meningkatkan Pendapatan Asli Daerah, lanjut dia, adalah komitmen bersama bagi seluruh komponen dan perlu keseriusan dari semua pihak baik legistlatif maupun eksekutif. “Itu semua untuk kemajuan Kota Tomohon yang kita cintai bersama,” tukas Wenur.

Diketahui, dalam rapat ini juga, Kapolres Tomohon diwakili Wakapolres Tomohon Kompol I Made Palguna SH SIK dan Kepala Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah Provinsi Sulawesi Utara Olive Atteng SE MSi memberikan materi dalam kegiatan ini.

Turut hadir, para pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Tomohon termasuk para bendahara Perangkat Daerah.***(Nal)

Redaksi Manado 2017 , , 9/12/2017

Penulis: Redaksi Manado 2017

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: