.

.
» » » » Kajari Minsel Disorot, Ada Kasus Diduga 'Diam

MINSEL, RedaksiManado. Com – Kinerja Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Minahasa Selatan pasca dipimpin Lambok Sidabutar, SH MH dipertanyakan LSM Bangkit Indonesia Cabang Minsel. Pasalnya, ada kasus yang sejak jaman pak Umaryadi, SH MH juga belum tersentuh. Kini, ditangan pak Lambok Sidabutar, kasus-kasus yang tertinggal itu berharap sudah ditindak lanjuti.

Ketua LSM Bangkit Indonesia Cabang Minsel Djony Pojoh kepada sejumlah wartawan di Kantor Bupati Minsel belum lama mengatakan, rasanya banyak kasus yang belum terselesaikan pasca Kajari Minsel dipimpin Umaryadi, SH MH. ‘’Nah, sekarang Kajari Minsel dipimpin Lambok Sidabutar, SH MH. Olehnya, LSM Bangkit Indonesia mendesak agar pak Lambok Sidabutar jangan tertinggal dengan pejabat lama tersebut. Saya percaya, pak Lambok Sidabutar bisa melakukan yang terbaik untuk Minsel,’’kata Pojoh.

Lanjut kata Pojoh, banyak kasus yang terdiam sejak jaman Umarya disebagai Kajari Minsel. Dengan demikian, melalui permintaan diatas supaya pak Lambok Sidabutar bisa mengungkap kasus-kasus yang belum tersentuh namun sudah dalam pemeriksaan saksi.

‘’Bagi LSM Bangkit Indonesia, siap membantu Kajari Minsel bila ingin data kongkrit. Asalkan, kasus yang terdiam diselesaikannya. Bahwa, LSM Bangkit Indonesia tak akan diam kalau kasus-kasus yang sudah masuk kerana Kajari Minsel tidak ditindak lanjuti alias  tidak diam,’’tegasPojoh yang mantan Hukum Tua Desa Malenosbaru.

Menurut Pojoh lagi, kasus yang ramai diperbincangkan sejak tahun 2016 adalah kasus bilyet (kwitansi) kosong. Bahwa, kasus yang ditenggarai dilakukan oknum-oknum anggota DPRD Minsel disejumlah hotel. Maka dari itu, LSM BI meminta Kajari Minsel untuk segera bertindak.

‘’Pekan kemarin, Kajati Sulut M Sinaga, SH MH datangberkunjung di Minsel. Sayangnya, tidak ada agenda LSM untuk melakukan pertemuan. Seandainya, pak Kajati Sulut M Sinaga memberi waktu pertemuan, maka so pasti LSM Bangkit Indonesia akan menyampaikan hal-hal yang berhubungan ditundanya kasus-kasus di Minsel,’’ungkapnya.

Namun, kata Pojoh lagi kedatangan Kajati Sulut M Sinaga di Minsel langsung mendapat apresiasi tinggi oleh bupati Christiany Eugenia Paruntu dan wakil bupati Franky Donny Wongkar.

Ditemui terpisah, Kasi Intel Kajari Minsel Romadu Novelino menjelaskan, kasus-kasus yang ada disini bukannya terhenti. ‘’Tapi, sementara dalam pengembangan. Semua kasus akan kami selesaikan, namun sedang mencari bukti lain. Jadi, percayakan kepada kami, bahwa tak ada satu kasus pun di Minsel yang tidak diperhatikan. Janjinya, semua kasus akan diselesaikannya pula,’’beber Novelino. (SM)

Admin RMC , , 3/26/2017

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: