Photo: Kapolres Minsel bersama seluruh unsur Tim Gugus Tugas C-19 mengawal proses pemakaman jenazah PDP warga desa Wanga
Minsel, RedaksiManado.com -- Gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Kabupaten Minahasa Selatan melaksanakan pemakaman jenazah status PDP atau Pasien Dalam Pengawasan di Desa Wanga Amongena, Kecamatan Motoling Timur, Selasa petang (28/04/2020) pkl. 16.10 wita.
Kegiatan pemakaman ini melibatkan seluruh unsur Gugus Tugas Covid-19 yakni petugas medis, TNI/Polri, tim relawan Sat Pol PP, serta Pemerintah Kabupaten, Kecamatan dan Pemerintah Desa Wanga Amongena.
Jenazah bersatus PDP yang dimakamkan ini merupakan seorang perempuan berinisial IP (22), warga Desa Wanga Amongena. Diketahui, almarhumah sempat menjalani perawatan medis operasi usus di RSUP Prof. Kandouw Manado.
Prosesi pemakaman dilakukan sesuai protokol Covid-19 di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa Wanga Amongena, dengan pengawalan ketat aparat TNI/Polri.
“Kami atas nama Polres Minsel menyatakan turut berdukacita atas kepergian almarhumah menghadap Sang Pencipta, Pemilik Kehidupan, Tuhan Yang Maha Esa. Kita selaku manusia hanya bisa berupaya dan berpasrah pada kehendak Tuhan,” ujar Kapolres Minsel AKBP Bangun Widi Septo, SIK, yang turut hadir dalam kegiatan pemakaman ini.
Kapolres Minsel juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat dan pemerintah Desa Wanga Amongena atas peran aktif sehingga kegiatan pemakaman ini dapat terlaksana dengan aman dan lancar.
“Ucapan terimakasih kami sampaikan kepada segenap elemen masyarakat Kecamatan Motoling Timur, khususnya Desa Wanga Amongena, yang telah bersama-sama berperan aktif sehingga proses pemakaman dapat berlangsung aman, lancar dan kondusif,”ucap Kapolres.
Diingatkan juga kepada seluruh masyarakat untuk tetap mematuhi anjuran pemerintah dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19 atau Virus Corona.
“Ikuti protokol keamanan pencegahan Covid-19 sebagaimana yang telah dianjurkan pemerintah seperti mencuci tangan dengan sabun, pakai masker, menghindari kerumunan banyak orang dan sebisa mungkin tinggal di rumah saja,” imbau Kapolres. (Seventh/HPM)
Home
»
minsel
» Kapolres Minsel Ucapkan Turut Berdukacita Atas Meninggalnya PDP Warga Wanga Amongena
Kategori: minsel
Penulis: Seventh
RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Popular Posts
-
Minsel, RedaksiManado.com - Kunjungan wisatawan lokal di Objek Wisata Gemstone Kinaweruan semakin menggairahkan. Semenjak dibuka pada bulan...
-
Tomohon, RedaksiManado.com ~Solid dalam mendukung kepemimpinan Agus Harimukti Yudoyono (AHY), Kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demo...
-
Tomohon, RedaksiManado.com ~Dalam prosentase pendataan keluarga di Sulawesi Utara (Sulut), Kota Tomohon untuk sementara ini hingga 12/4/21,...
-
Minsel, RedaksiManado.com - Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) sampai saat ini sudah melaksanakan vaksinasi kepada 4131 warga...
-
Tomohon, RedaksiManado.com ~Urusan kesehatan Polres Tomohon bekerja sama dengan Dinas kesehatan kota Tomohon, melaksanakan Vaksin Covid -19 ...
-
Camat Tenga Selvie Mandey Menyerahkan bantuan sosial dari pemkab minsel Minsel, RedaksiManado.com -- Kepala kecamatan (camat) Tenga S...
-
SULUT, RMC - Satgas covid-19 Sulawesi Utara mengumumkan kabar gembira dalam jumpa pers yang digelar pada Sabtu (2/5/2020).dimana ketamba...
-
MINSEL, RedaksiManado.Com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Selatan (Minsel) bersama Badan Kerjasama Antar Umat Beragama (BKSAUA...
-
Wawali SAS membuka dan menyematkan tanda peserta kepada Herry FF Lantang SSTP TOMOHON, RedaksiManado.Com – Tata cara pengisian jabata...
-
SULUT, RedaksiManado.Com - Wakil Gubernur Sulawesi Utara Drs. Steven Kandouw mengajak seluruh anak bangsa terlebih Sulawesi Utara untuk ...

Arsip Blog
- ► 2017 (5717)
- ► 2018 (3209)
- ► 2019 (2015)
-
▼
2020
(1630)
-
▼
April
(202)
-
▼
Apr 29
(7)
- Pemkot Tomohon Terima Bantuan Dana dari Dharma Wan...
- Kapolres Minsel Ucapkan Turut Berdukacita Atas Men...
- Kelurahan Uluindano Salurkan Sembako Kepada 165 KK...
- Pandeirot Serahkan Simbolis Bantuan Sembako Kepada...
- Jimmy Wewengkang Awasi Penyaluran Bantuan Covid-19...
- PDP Covid-19 Meninggal Dunia, Warga Tomohon Utara ...
- Sinopsis Born Again, Drakor Misteri Romantis Linta...
-
▼
Apr 29
(7)
-
▼
April
(202)

Recent Comments
Kategori
- Advertorial
- Agama
- Baku Kanal
- berita utama
- Bitung
- Bolmong Raya
- Hiburan
- hukrim
- International
- Kesehatan
- Kota Manado
- Kuliner
- Legislatif
- legislatif tomohon
- Minahasa
- Minahasa raya
- minsel
- Minut
- Mitra
- Nusa Utara
- Nusantara
- Olahraga
- pen
- Pendidikan
- Peristiwa
- Pilkada
- pilkada politikpemerintahan
- Politik Pemerintahan
- politikpemerintahan
- Profil
- Provinsi Sulut
- raya
- Sangihe
- Tomohon
Tidak ada komentar:
Posting Komentar