.

.
» » » » Maling Bobol 7 Kantor Pemerintah di Mitra, 14 Sat Pol-PP Dimintai Keterangan

RATAHAN, RedaksiManado.Com – Kembali, kasus pembobolan dan pencurian barang elektronik (Curanik) terjadi di Mitra. Kali ini 6 SKPD dan 1 kantor kementrian yang berlokasi di blok B dan blok C jadi sasaran para pelaku curanik.
Kejadian yang terjadi pada hari Sabtu (23/09/2017) lalu, para pelaku berhasil menggondol sejumlah barang elektronik.Barang yang dicuri yakni, 4 buah laptop, 5 digital kamera, 1 reciever CCTV, 1 finger print, 1 harddisc dan 1 unit HT.
Dari informasi yang diperoleh, kasus pembobolan dan curanik ini terjadi pada malam hari. Dan pelaku diduga lebih dari 3 orang. “Kejadian pada hari Sabtu malam. Pelaku diduga lebih dari tiga orang,” jelas Kapolsek Urban Ratahan, Kompol Sammy Pandelaki saat diwawancarai di TKP.
“Pelaku berhasil mencuri sejumlah barang elektronik. Masing-masing 5 kamera digital, 4 laptop, 1 receiver CCTV, 1 finger print, hardisc dan 1 unit HT. Kerugian ditaksir puluhan juta rupiah,” tambah Kapolsek.
Lanjut Kapolsek, kasus ini sudah dilaporkan secara resmi di Polres Minsel, dan tim Patola Polres Minsel telah melakukan olah TKP.
Lebih lanjut Kapolsek mengatakan, saat ini pihaknya telah melakukan pemeriksaan kepada sejumlah saksi. “6 petugas kebersihan dan 14 anggota Sat Pol-PP yang bertugas piket, sudah diperiksa dan dimintai keterangan,” ujar Kapolsek. (AW)

Admin RMC , , 9/24/2017

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: