.

.
» » Wawali Sualang, Lantik Direksi PD Pasar dan PDAM Kota Manado

 

Manado,RedaksiManado.com~Direksi dan Dewan Pengawas (Dewas) Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kota Manado yakni PD Pasar dan PDAM Kota Manado, resmi di defintifkan oleh Walikota Manado Andrei Angouw dan Wakil Walikota dr Richard Sualang, pada Selasa 13/7/21, di Aula Kantor Walikota Manado.

Wakil Walikota Richard Sualang dalam sambutannya mengucapkan  selamat dan sukses untuk pengurus yang baru dilantik. Semoga anggota dewan pengawas dan direksi di BUMD Kota Manado dapat membawa perubahan yang lebih baik bagi Kota Manado melalui peningkatan kinerjanya.

"Koordinasi dan pembinaan harus selalu dilakukan oleh dewan pengawas kepada jajaran direksi maupun karyawan, sehingga apa yang diharapkan dan yang direncanakan perusahaan dalam rencana kerja dan anggaran tahunan dapat tercapai dengan baik," kata Wawali.

Wawali Sualang juga mengingatkan kembali bahwa dewan pengawas adalah wakil atau kuasa pemilik perusahaan oleh karena itu dalam pelaksanaan tugas harus selalu berkoordinasi dan berkonsultasi dengan Kuasa pemilik modal (KPM).

Lanjut Wawali Sualang, begitu juga dengan dewan direksi pengelolaan pengurusan BUMD tidak bisa dilepaskan dari peranan direksi karena direksi adalah organ BUMD yang bertanggungjawab atas pengurusan BUMD untuk kepentingan dan tujuan BUMD serta mewakili BUMD baik di dalam maupun diluar pengadilan.

"Harapan saya kepada anggota dewan pengawasan dan direksi BUMD Kota Manado yang baru dilantik, agar kepengurusan yang baru senantiasa bekerja dengan profesional, menjaga sinergitas dan melaksanakan tugas dan fungsi yang melekat sesuai dengan semestinya terutama tugas penting yang harus segera ditindaklanjuti serta membangun kebersamaan dan perhatian yang tinggi dalam pengurusan perusahaan daerah," imbuhnya.

"Sekali lagi selamat dan sukses buat anggota dewan pengawas dan direksi BUMD Kota Manado yang baru dilantik," pungkas wawali Richard Sualang.

Dalam kesempatan ini, Wawali mengajak untuk terus mendukung program pemerintah antara dengan mendukung program vaksin hebat. Dan yang belum divaksin dapat mendaftar di website vaksin hebat atau langsung ke Puskesmas terdekat.

"Tak hanya itu, Kami juga melaksanakan kegiatan vaksinasi massal di sejumlah tempat umum dan tempat ibadah. Saya juga mengajak kepada saudara-saudara yang baru dilantik dalam melaksanakan pekerjaan atau aktivitas  tetap melaksanakan Protokol kesehatan yang ketat," jelasnya.

Seperti diketahui, untuk Direksi PD Manado yaitu Dirut Pnt Dr Roland Roeroe, Dirum Lucky Senduk, Dirops Irving Biki, Dirbang Jefry Salilo sedangkan Ketua Dewan pengawas Novie Lumowa dan Marko Tampi sebagai anggota. Untuk PDAM Dirut Melky Taliwuna.

Tampak hadir Ketua DPRD Kota Manado Dra Aaltje Dondokambey, Wakil Ketua DPRD Nortje Van Bone, Sekretaris Daerah Miclear Lakat serta unsur Forkopimda dan undangan. **(Abd)

EL 7/13/2021

Penulis: EL

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: